Sekarang ini hampir setiap hari aku ga ketinggalan yang namanya mascara. Mau berangkat ke kantor atau lagi mau hang out, selain pensil alis sebagai make up yang wajib, pasti selalu pakai mascara. Kebetulan bulu mata aku termasuk yang tidak lentik dan agak pendek, jadi ingin memberikan mataku dengan kesan yang cantik dan segar dengan menggunakan mascara. Karena itu aku lumayan picky untuk memilih mascara yang bikin bulu mataku letik seketika, smudgeproof dan waterproof.
Sebelumnya aku menggunakan Maybelline Volum' Express Turbo Boost. Tapi di tahun 2016, Maybelline meluncurkan mascara terbarunya di Indonesia yang bernamakan Lash Sensational. Dari namanya saja aku jadi penasaran dan mulai mencobanya. Kebetulan sewaktu aku beli, lagi ada promo di Guardian +Rp 1,000 dapet 2 pcs. Wah ini mah good deal banget!